Canyoneering di Curug Cikondang Cianjur. Apa itu canyoneering atau canyoning itu? Canyoneering adalah aktivitas menyusuri aliran air di canyon (ngarai). Bisa berupa ngarai yang lebar ataupun ngarai yang sempit.
Bagi Anda yang mencari kegiatan liburan yang berbeda, bisa mencoba aktivitas petualangan yang menantang dengan canyoneering ini. Canyoneering atau canyoning bisa jadi aktifitas menyenangkan. Apalagi kalau dilakukan saat musim kemarau dan cuaca panas. Pergi liburan dan menceburkan diri ke air akan sangat mengasyikkan.
Saat beraktifitas Canyoning atau canyoneering, kita akan melintasi ngarai debgab berbagai tantangan seperti; mendaki, memanjat, berenang, dan meluncur. Sebuah aktivitas eksplorasi area lanskap alam yang bisa dibilang sulit dijangkau. Mengikuti jalur formasi batuan yang terbentuk oleh air yang mengalirinya.
Beberapa air terjunnya terkadang membentuk semacam luncuran alami. Sehingga Anda bisa turun dengan meluncur atau melompatinya. Aktiftas Olahraga atau wisata petualangan canyoneering ini membutuhkan beberapa keterampilan outdoor seperti hiking, memanjat, renang, merangkak naik dan turun, rappeling, dan sebagainya.
Canyoneering atau Canyoning untuk rekreasi akan memberikan Anda pengalaman outdoor yang menyenangkan. Dan Anda tidak perlu kursus atau mengikuti latihan tertentu.
Sedangkan bagi penggemar canyoneering / canyoning yang lebih serius, maka akan memerlukan latihan intensif. Karena tingkat kesulitan dan tantangan medannya.
Canyoneering di Curug Cikondang Cianjur
Bagi penggemar canyoneering atau yang ingin menjajal aktifitas outdoor ini dapat kita temui di Jawa Barat, tepatnya di Curug Cikondang Cianjur.
Lokasinya Curug Cikondang di Situs Gunung Padang di Desa Sukdana, Kabupaten Cianjur.
Jaraknya sekitar 37 kilometer atau sekitar 1,5 jam dari pusat kota Cianjur.
Untuk sampai ke tempat ini kita harus lewat jalan setapak yang menembus perkebunan teh.
Air yang ditumpahkan di curug cukup deras terutama ketika sedang musim hujan.
Derasnya air ini mengundang banyak orang, sebagian besar karena ingin mencoba canyoneering.Air terjun di Cianjur ini memiliki bentuk melebar sepanjang 30 meter. Sementara tingginya mencapai 50 meter.
Uniknya, di bawah Curug Cikondang terdapat beberapa air terjun kecil sehingga menambah keindahan panorama di sana.
Pemandangan di sekitar Curug Cikondang juga tidak kalah mengagumkan dengan hamparan perkebunan teh serta rimbunnya pepohonan akan memanjakan setiap pengunjung yang datang.
Aktivitas canyoneering memang jadi daya tarik ke Curug Cikondang Cianjur.